Wujudkan Ketahanan Pangan, Babinsa Kebaron Serma Edi Ikut Bantu Warga Binaan Panen Padi



Kebaron - Serma Edi Babinsa Koramil 0816/05 Tulangan bantu petani desa binaannya, lakukan panen padi dengan menggunakan mesin Kombin padi di sawah warga binaannya, bertempat di Desa Kebaron , Kec  Tulangan Kab.  Sidoarjo Senin (13/12/2021).

Usai panen padi bersama dengan petani padi desa binaannya, Babinsa juga ikut membantu petani melakukan pengangkatan hasil panen padi dengan menggunakan cara memikul padi di sawah milik Pak Haji Maskur, yang sawahnya sudah selesai dipanen.

“Hal ini kami lakukan sebagai wujud peran serta TNI khususnya Babinsa dalam pendampingan kepada para petani, untuk mewujudkan Ketahanan Pangan (Hanpangan) dan untuk menunjukan bahwa TNI itu selalu manunggal bersama rakyat,” ucap Babinsa Serma Edi.

Pak H. Maskur pemilik sawah mengatakan “kami sangat terbantu dengan adanya Pak Babinsa yang turun ke lapangan dan berharap semoga hasil panen melimpah ,” Canda Pak Haji Maskur sambil menengadahkan alihkan.

Sementara itu, Danramil 0816/05 Tulangan Kapten Inf Moh. Said menambahkan ikut mendukung kegiatan dan peran serta Babinsa dalam upaya ketahanan pangan. “Dalam hal ini khusus pendampingan Babinsa kepada para petani, sudah menjadi komitmen kami untuk mendampingi para petani,” ujarnya.

Pernyataan Danramil tersebut diperkuat oleh Batuud Peltu Lukman Nurhakim selaku pengordinir setiap kegiattan Babinsa di tiap wilayah binaan.

“Hal ini telah kami buktikan dengan membantu mereka mulai dari persiapan lahan, penyemaian bibit, penanaman, sampai dengan panen sekarang ini,” ucap Batuud Koramil 0816/05 Tulangan Peltu Lukman Nurhakim.

(Arif/harimateranews.com)

Post a Comment

أحدث أقدم
banner